Senin, 20 Agustus 2012

Terapi Aroma di Pekarangan Rumah Anda

Jul 5, 2012 - Rumah.com

RumahCom - Terapi aroma telah terbukti mampu membawa kesehatan fisik dan psikis. Untuk mendapat faedah aroma terapi, Anda tidak perlu datang ke spa atau salon kecantikan, cukup dengan menanam tumbuhan tertentu di pekarangan rumah.

Lahan yang diperlukan pun tidak perlu luas. Dengan memanfaatkan sudut taman, terapi aroma dapat dihadirkan. Wewangian dapat dihasilkan dari jenis semak, rumput, pohon, sayur, rempah-rempah, hingga harum bunga yang sedang mekar.

Untuk memperoleh terapi aroma bunga, pilihlah jenis tanaman sesuai iklim dan tempatkan di tempat yang kondusif untuk pertumbuhan bunganya. Berikut ini beberapa jenis bunga yang umum digunakan sebagai terapi aroma.

Mawar
Beragam jenis mawar mudah dijumpai di sekitar kita. Warna yang beragam dapat menyemarakkan taman dan menghadirkan suasana romantis sekaligus feminis.

Aroma mawar berkhasiat sebagai anti depresi, anti kuman dan bakteri, meringankan kejang-kejang dan kram pada otot, meningkatkan gairah seks, melancarkan siklus menstruasi, meningkatkan kinerja liver, menstimulasi kinerja sistem syaraf, dan menguatkan kandungan.

Melati
Jenis melati cukup banyak, salah satunya adalah melati tumpuk atau melati keraton. Wangi melati jenis ini sangat khas dan semakin tajam pada malam hari. Ini yang membuat suku Indian menjulukinya "Queen of The Night".

Khasiat aroma melati ini dapat mengurangi sakit atau nyeri, anti despresi, anti radang, pengontrol kuman dan bakteri, penenang, menstimulasi kerja syaraf, mengurangi pegal dan kram, menambah nafsu seks, dan dapat menambah produksi ASI bagi ibu-ibu setelah melahirkan.

Kenanga
Kenanga merupakan tanaman asli Indonesia yang berbunga sepanjang tahun. Aroma kenanga mampu mengatasi depresi, memberikan efek menenangkan, anti bakteri dan kuman, mengurangi keinginan seksual, dan menurunkan tekanan darah.

Salvia
Nama Salvia berasal dari bahasa Latin, salvare yang berarti ‘untuk menyembuhkan’. Salvia memiliki beragam jenis dengan bunga berwarna ungu kebiruan hingga merah muda keputihan. Banyak yang keliru menyebut salvia ungu sebagai lavender, karena bentuk bunganya yang serupa.

Khasiat utama aroma Salvia adalah anti depresi, anti kuman dan bakteri, meningkatkan gairah seksual, meringankan sakit perut, melancarkan pencernaan makanan, membantu siklus menstruasi, mengurangi tekanan darah, memperbaiki kinerja sistem saraf, serta menguatkan dan menyegarkan tubuh.

Sedap Malam
Jenis bunga ini memiliki wangi yang khas dan dapat memberikan efek tenang dan meningkatkan daya tahan tubuh. Dapat digunakan sebagai anti depresi, memberikan efek hipnotis, membuat rasa kantuk, dan memberikan kesan sensual.

Anto Erawan (dari beragam sumber)
antoerawan@rumah.com

foto: Anto Erawan/wikipedia


Sumber :
Rumah.com - http://www.rumah.com/berita-properti/2012/7/1286/terapi-aroma-di-pekarangan-rumah-anda

20 Cara Bikin Pembeli Rumah Terkesan

Jul 23, 2012 - Rumah.com

RumahCom - Pembeli rumah umumnya ingin melihat terlebih dahulu kondisi rumah yang akan dibeli. Untuk itu, Anda sebagai penjual perlu melakukan sedikit renovasi dan penyesuaian.

Agar rumah Anda cepat terjual, ada 20 kiat yang bisa menolong Anda:

1. Kesan Pertama
Perhatikan kesan pertama dari calon pembeli tentang rumah Anda dan apa yang dapat Anda lakukan untuk mendapatkan kesan yang lebih baik.

2. Taman
Jika perlu, ubah penampilan taman rumah dengan mengganti atau menambah rumput dan tanaman baru.

3. Warna
Letakkan beberapa pot tanaman berbunga untuk memberikan variasi warna taman atau jalan masuk rumah Anda.

4. Cat Ulang
Cat ulang bagian-bagian rumah yang sudah kusam atau rusak.

5. Jendela dan Tirai
Cek jendela dan tirai, perbaiki yang retak dan lubang bekas paku. Pastikan jendela dan tirai tersebut dalam keadaan bersih dan berfungsi dengan baik.

6. Di Dalam Rumah
Pastikan bahwa calon pembeli mendapatkan kesan pertama yang menyenangkan terhadap interior rumah. Lakukan perbaikan atau perubahan yang dirasa perlu.

7. Karpet
Bersihkan lantai dan karpet rumah Anda.

8. Alat Rumah Tangga
Pastikan bahwa semua peralatan rumah Anda bekerja dengan baik, seperti keran, stop kontak, dan lain-lain.

9. Lemari Pakaian yang Rapi
Bersihkan dan rapikan lemari pakaian Anda. Terutama jika lemari tersebut lemari built in yang termasuk ke dalam harga jual.

10. Dapur
Pindahkan beberapa alat dapur dan barang-barang lain agar dapur terlihat lebih luas.

11. Ruangan
Singkirkan mebel-mebel tambahan agar ruangan terlihat lebih luas.

12. Detail
Perbaiki atau poles kembali lemari-lemari yang kurang baik

13. Singkirkan barang-barang tak terpakai
Terutama yang tidak diperlukan dan tidak termasuk harga jual, misalnya patung-patung, dan lain-lain.

14. Gudang
Bersihkan dan rapikan garasi serta gudang Anda.

15. Binatang Peliharaan
Jaga agar binatang peliharaan selalu berada di bawah pengawasan Anda. Gunakan bunga dan wewangian untuk menghilangkan bau yang timbul.

16. Inspeksi
Berilah kesempatan kepada calon pembeli untuk menginspeksi rumah Anda.

17. Poin Penunjang
Berikan daftar hal-hal yang disukai oleh keluarga Anda tentang rumah Anda dan lingkungan sekitarnya kepada marketing associate agen properti.

18. Harga
Pastikan harga dan kondisi penjualan menarik bagi calon pembeli, berdasarkan kondisi pasar pada saat itu.

19. Memasarkan Rumah Anda
Mintalah daftar rekomendasi yang telah dipersiapkan secara khusus untuk menolong Anda memasarkan rumah dari marketing associate agen properti.

20. Saran
Agat tidak membuang waktu percuma, konsultasi dan mintalah saran dari marketing associate agen properti.

Anto Erawan
antoerawan@rumah.com


Sumber: “Menjadi Kaya Melalui Properti” (Panangian Simanungkalit)
Rumah.com - http://www.rumah.com/berita-properti/2012/7/1382/20-cara-bikin-pembeli-rumah-terkesan

Empat Kiat Membangun Rumah Idaman

Jul 16, 2012 - Rumah.com

RumahCom - Membeli rumah dari developer memang lebih mudah. Hanya dengan membayar sejumlah uang muka, Anda sudah dapat menempati rumah yang diinginkan.

Di sisi lain, ada pula orang yang tak puas jika membeli rumah dari pengembang. Alasannya beragam, mulai tak cocok dengan bentuknya hingga kualitas bangunan yang dianggap kurang memuaskan.

Bagi Anda yang ingin membangun rumah impian di atas lahan milik pribadi, ada empat hal yang mesti diperhatikan:

Dana (Budget)
Hal terpenting yang harus diperhatikan adalah dana. Anda harus menyesuaikan keinginan dengan budget yang dimiliki. Jika dana masih terbatas, tak ada salahnya Anda membangun rumah tumbuh. Artinya, rumah dapat dikembangkan ke samping, ke depan-belakang, atau ke atas jika uang sudah terkumpul kelak.

Selera (Taste)
Sesuaikan rumah dengan selera pribadi Anda sebagai pemilik. Misalnya, jika Anda menyukai rumah bergaya minimalis, maka buat konsep yang tak lari dari gaya minimalis. Perlu diingat, pengejawantahan dua atau lebih konsep dalam satu rumah, terkadang justru memperburuk tampilan rumah Anda.

Kebiasaan (Habit)
Sesuaikan rumah dengan kegiatan Anda sejak bangun tidur hingga tidur di malam hari. Bila Anda banyak berkumpul di ruang keluarga atau kamar tidur, maka prioritaskan ukuran dan fasilitas di ruang tersebut. Atau jika Anda suka berlama-lama di kamar mandi, maka buat ruang tersebut senyaman mungkin agar Anda betah di dalamnya.

Sebaliknya, jika Anda tidak suka menerima tamu, maka tidak perlu membuat ruang tamu atau kamar tidur khusus tamu, karena sudah barang tentu akan mubazir.

Tanya Pakar (Ask The Expert)
Jika Anda memiliki dana lebih, tak ada salahnya jika menggunakan jasa arsitek untuk membuatkan rumah sesuai keinginan Anda. Arsitek juga bisa memberi petunjuk untuk menjembatani antara keinginan dengan kepantasan bagi tampilan rumah Anda.

Ada kalanya barang-barang yang mahal tidak cocok digabungkan dalam satu ruangan, karena berbeda konsep. Biasanya sang arsitek akan memberi guide bagi Anda. Akan tetapi—terlepas dari pantas atau tidaknya—pemilik rumahlah yang memutuskan.

Anto Erawan
antoerawan@rumah.com

foto: Anto Erawan


Sumber :
Rumah.com - http://www.rumah.com/berita-properti/2012/7/1319/empat-kiat-membangun-rumah-idaman

Perhatikan Enam Hal Ini Sebelum Membeli Rumah

Jul 6, 2012 - Rumah.com

RumahCom – Membeli rumah bukanlah hal mudah. Beragam aspek harus diperhatikan. Dalam membeli rumah seken, kondisi rumah harus menjadi prioritas utama—selain faktor harga. Ada enam hal penting yang mesti Anda perhatikan sebelum membeli rumah, agar rumah nyaman dihuni dan Anda tidak merugi.

Atap
Bagi rumah tapak alias landed house, atap merupakan faktor terpenting yang harus diperhatikan. Perhatikan dari setiap sudut, apakah ada tanda-tanda kerusakan atap—sekecil apapun bakal berpengaruh besar. Perhatikan, apakah ada kayu reng atap yang lapuk atau genting yang rusak. Ingat, memperbaiki atap tidak murah.

Saluran Pipa Air
Mengecek semua saluran pipa air memang hal mustahil, tetapi Anda dapat melakukan beberapa hal, seperti memeriksa bagian bawah bak cuci piring untuk melihat apakah ada kerusakan. Perhatikan pula apakah ada tanda-tanda rembesan air. Untuk itu, Anda perlu membuka semua keran yang ada.

Jendela
Periksa bagian bawah dan atas jendela, apakah dinding menggelembung, retak, atau warnanya memudar. Jika demikian, maka itu adalah tanda kebocoran. Anda juga mesti melihat kondisi birai jendela, untuk melihat apakah ada kerusakan di sana. Pasalnya, mengganti birai tidak murah.

Kunci
Keamanan adalah hal mutlak bagi sebuah properti, yang tentu menghadirkan suasana nyaman dan tenang bagi para penghuninya. Jadi, sangat penting bagi Anda untuk memeriksa apakah semua kunci dan sistem alarm bekerja normal.

Shower dan Bathtub
Periksalah apakah shower dan bathtub berfungsi baik, tanpa kebocoran dan dapat tertutup sempurna. Masuklah ke bathtub, dan rasakan apakah ada hal yang janggal. Jangan lupa memeriksa seal antara tub dan lantai. Ingat, sealing yang jelek dapat merusak lantai dengan cepat.

Tetangga dan Lingkungan
Sebuah pepatah Arab mengatakan: “sebelum tinggal di sebuah rumah, lihat dulu seperti apakah tetangganya”. Tetangga sangat penting, karena dengan mereka Anda bersosialisasi setiap hari. Cari tahu, apakah pemilik rumah sebelumnya pernah mengeluhkan tetangganya.

Perhatikan pula apakah ada tetangga yang sedang melakukan pembangunan atau renovasi rumah. Kawasan yang tertata dan terbangun dengan baik, merupakan ciri bahwa lingkungan tersebut memiliki nilai lebih, dilihat dari sisi investasi.

Anto Erawan
antoerawan@rumah.com

sumber: PropertyGuru.com.my
foto: Anto Erawan


Sumber :
Rumah.com - http://www.rumah.com/berita-properti/2012/7/1292/perhatikan-enam-hal-ini-sebelum-membeli-rumah

Enam Pertanyaan Wajib saat Membeli Rumah Second

Jul 19, 2012 - Rumah.com

RumahCom – Membeli rumah memang susah-susah mudah. Terkadang rumah yang dianggap bagus, ternyata memiliki masalah serius.

Untuk itu, Anda sebagai konsumen perlu teliti sebelum membeli. Ajukan banyak pertanyaan, agar semua keingintahuan Anda terhadap seluk-beluk rumah tersebut terpenuhi.

Dalam buku bertajuk “Menjadi Kaya Melalui Properti”, pengamat properti Panangian Simanungkalit mengatakan, ada sejumlah pertanyaan yang wajib diajukan konsumen saat hendak membeli rumah bekas:

Mengapa rumah tersebut dijual?
Ini adalah pertanyaan penting yang dapat memberi Anda informasi untuk:
(1) Menentukan harga penawaran yang sesuai dengan kondisi rumah yang sebenarnya.
(2) Menentukan seberapa besar kebutuhan penjual (mendesak atau tidak) untuk segera melepas rumahnya.

Berapa biaya maintenance (perawatan) rumah?
Pertanyaan ini diajukan agar biaya yang harus dikeluarkan secara rutin tergambar. Contohnya, besar Pajak Bumi dan Bangunan (PBB), tagihan listrik rata-rata, tagihan PAM, iuran kebersihan dan keamanan lingkungan.

Apa masalah bangunan rumah tersebut?
Anda perlu mengetahui semua masalah yang melekat pada bangunan, baik yang pernah atau sedang terjadi. Ini penting agar Anda bisa memperkirakan tindakan dan biaya yang perlu diambil guna mengantisipasinya. Misalnya ada pipa air di bawah tanah yang bocor dan pompa air menyala otomatis, maka tagihan listrik jadi mahal. Di lain kasus mungkin terdapat juga kusen dan partisi yang sudah dimakan rayap, keramik yang pecah, dinding yang lembab, dan lain sebagainya.

Kejadian apa saja yang pernah terjadi di rumah tersebut?
Pertanyaan ini diajukan untuk mengetahui masalah atau kejadian yang pernah terjadi di rumah itu sebelumnya. Misalnya pernah terjadi kematian di rumah tersebut atau mungkin rumah ini memiliki nilai-nilai tertentu sehingga layak mendapat apresiasi (misalnya rumah bekas duta besar, atau rumah masa kecil pahlawan negara, dan lain-lain).

Bagaimana fasilitas infrastruktur di lokasi tersebut?
Informasi ketersediaan fasilitas sekolah, pasar, supermarket, dan lebar jalan yang memadai di lingkungan yang baik akan menjadi poin tambahan. Selain itu Anda juga bisa melakukan survei sendiri. Semakin baik dan lengkap fasilitas yang ada, semakin bernilai pula rumah yang diincar. Anda pun bisa langsung memperkirakan besaran dana yang bakal keluar untuk membeli rumah di kawasan tersebut.

Bagaimana status rumah tersebut?
Status rumah jangan pernah lupa ditanyakan kepada penjual. Hindari jatuh cinta pada rumah yang bermasalah dalam hal kepemilikan alias dalam sengketa. Selain rumit urusan jual belinya, membeli rumah seperti ini mengandung risiko tinggi. Ada baiknya mencari tahu dengan benar dan lakukan cross check sebelum membayar. Lebih baik menunggu informasi sejelas-jelasnya dan lengkap sebelum pembuatan perjanjian, daripada menyesal di kemudian hari.

Anto Erawan
antoerawan@rumah.com


Sumber :
Rumah.com - http://www.rumah.com/berita-properti/2012/7/1358/enam-pertanyaan-wajib-saat-membeli-rumah-second

Translate